Info Madrasah
Selasa, 10 Sep 2024
  • Layanan Publik MAN 2 Pesisir Selatan Dengan MOTTO Pelayanan T E G A S (Transparan, Equality, Gratis, Akuntable, dan ServiceExxelent)BIAYA PELAYANAN PUBLIK MAN 2 Pesisir Selatan 100% GRATIS

Huriati, GTK MAN 2 Pesisir Selatan Raih Juara 1 Anugerah GTK Madrasah Tk. Nasional

Diterbitkan : - Kategori : Berita

Painan, Humas– Prestasi luar biasa dan membanggakan diraih oleh Huriati dari MAN 2 Pesisir Selatan dalam ajang Anugerah GTK Madrasah TK Nasional yang diadakan Kementerian Agama RI.

Huruati, yang menjabat Kepala Laboratorium Biologi di madrasah itu, diumumkan sebagai penenang pertama Laboran Berprestasi dalam Anugerah GTK Madrasah Berprestasi tahun 2023 pada pada Jumat malam (24/11) di Jakarta.

Kepala Madrasah Ahmad Asdi membenarkan hal tersebut. Bahwa saat ini Huriati tengah berada di Jakarta mengikuti puncak Anugerah GTK Madrasah Berprestasi yang diadakan Kementerian Agama dan sudah diumumkan sebagai Juara 1 kategori Laboran Berprestasi.

“Sungguh prestasi yang luar biasa dan sangat membanggakan bagi kita MAN 2 Pesisir Selatan, Pesisir Selatan dan Sumatera Barat tentunya, karena bisa meraih prestasi di tingkat nasional,” ucap Asdi.

“Selamat kepada Kepala Laboratorium MAN 2 Pessel Bu Huriati, ini adalah berkah yang luar biasa, sekali selamat untuk pemenang dan kita bersama dari MAN 2 Pessel,” imbuhnya.

Saat ini, Huriati masih berada di Jakarta dan belum dapat diwawancarai secara langsung. Namun melalui pesan singkat via WhatsApp, terus memberikan kabar terkait pelaksanaan malam Anugerah GTK Madrasah yang sedang berlangsung. Sehari sebelumnya, ia juga sudah mengabarkan telah mengikuti prestasi di depan dewan juri bersama peserta finalis/nominator lainnya dan berujung diumumkan sebagai Juara 1 pada malam berikutnya. (weni)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar

Kirim Pesan
PPID MAN 2 Pesisir Selatan
Terimakasih Telah Menghubungi MAN 2 Pesisir selatan.
Siap Melayani dengan T E G A S (Transparan, Equality, Gratis, Akuntabel, dan Serviceexellent)

Lanjut Ke Chat, Untuk Info Lebih Lanjut
assalamu'alaikum